Cara Membuat Anak Tetap Fit Seharian Meski Berpuasa

cara fit seharian berpuasa untuk anak

Anak bisa puasa meski setengah hari itu sudah hebat apalagi yang bisa full sampai Maghrib. Pengalaman saya membersamai anak menjalani ibadah puasa meski usianya maish TK dulu itu sangat penuh tantangan. Si anak suka nyamil berbagai macam makanan tibat-tiba harus stop semuanya dan menunggu azan Maghrib berkumandang, tentu ada perasaan bergejolak dalam diri si anak.

cara fit seharian berpuasa untuk anak

Saya sendiri juga merasakan bagaimana perjuangan berpuasa waktu masih kecil dulu. Suka minum sembunyi-sembunyi bahkan wudhu saja sengaja menelan air kran itu sungguh godaan di bulan Ramadan. Anak usia TK dan SD Kelas 1-3 ini merupakan tantangan tersendiri. Alhamdulillah sejak TK, anak kami sudah mulai belajar dan berjalan lancar.

Cara agar Anak Fit Selama Puasa

Sesekali minta puasa bedug tetapi dengan semangat untuk mewujudkan anak shalihah maka orang tua pun harus punya senjata ampuh. Puasa itu membutuhkan tubuh fit meski terlihat ekstrim. Padahal semua biasa saja jika memang tubuh sudah terbiasa dijaga kesehatannya. Nah, ngomongin tubuh fit selama puasa, berikut beberapa cara agar anak juga merasakan selalu fit sepanjang hari:

Tidur Cukup

Pulang dari tarawih, saya meminta anak-anak segera tidur. Biasanya tarawih selesai antara jam 19.30 hingga 20.00 WIB di dekat rumah, makanya di jam itu anak-anak sudah bersiap tidur. Kalau masih mau nyamil sisa takjil dipersilakan tetapi diberi masukan kalau tidur lebih baik daripada menambah kerja usus dengan makan dulu.

Alhasil tidur di kisaran jam 20.00-21.00 WIB bisa membuat anak bangun sahur tanpa drama. Pun bisa bangun sendiri jika sudah merasakan ada keramaian karena rumah kami tidak besar jadi percakapan di dapur bisa terdengar di kamar, haha.

Kurangi Minum Es

Biasanya anak-anak sangat suka ada es campur, es buah atau jenis es lainnya saat berbuka puasa. Namun, karena musim seperti ini dan kami sudah mengalami yang namanya sakit bersamaan dalam satu rumah, maka kami berupaya meninggalkan pelan-pelan. Boleh asal tidak terlalu sering. Hasilnya memang akan sedikit mengurangi gejala batuk pilek yang makin mengkhawatirkan. Soalnya di tengah terik matahari tiba-tiba bisa berganti hujan deras yang membuat cuaca sedang galau juga. Makanya anak-anak mudah sakit. Untuk itu, minum es dikurangi dan akan lebih baik jika dihentikan sementara.

Kadang anak saya minta dibuatkan mi instan saja ketika sahur karena lebih praktis dan menggoda selera katanya. Padahal ya sama saja, haha. Untuk itu sebagai orang tua harus memastikan bahwa yang dikonsumsi saat sahur itu adalah makanan dengan menu yang cukup gizinya. Selain itu, memastikan juga tidak mengandung sensasi pedas berlebihan karena dikhawatirkan perut sebah di siang hari. Jika anak-anak merasakannya tentu sebaiknya menghindari.

Banyak Aktivitas Gerak Tubuh

Maksudnya di sini adalah aktivitas dalam rumah. Mungkin yang biasanya duduk manis di depan TV sejak jam 6 pagi, bisa diganti dengan jalan-jalan atau lari dulu sebelum panas matahari terik kembali. Hal ini untuk mewujudkan tubuh yang ideal karena kalau dari dalam tidak ada dorongan, itu tidak pantas.

Cukup jalan dari satu gang ke gang lain atau mungkin ingin berdonasi di hari Jumat, silakan majukan penawaran di hadapan Allah semoga dikabulkan dengan cara yang terduga.

***

Well, tetap perhatikan kondisi kesehatan anak kita. Jangan memkasa mereka berpuasa jika dalam tubuhnya terasa ada yang kurang baik kondisinya.

0 Shares:
Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*

You May Also Like